KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks IDX BUMN20 menguat hingga 11,03% sejak awal tahun 2021. Indeks yang berisi saham-saham BUMN dan afiliasinya ini naik paling signifikan dibanding indeks lainnya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Analis Senior CSA Research Institute Reza Priyambada mengatakan, lonjakan saham-saham BUMN sejak awal tahun 2021 didorong oleh persepsi pelaku pasar. "Artinya tidak 100% karena ada faktor fundamental," kata Reza kepada Kontan.co.id, Senin (18/1). Sehingga, sentimen-sentimen yang mempengaruhi pergerakan harga saham saat ini sebenarnya belum terlihat dampaknya ke kinerja keuangan dan fundamental perusahaan. Reza menambahkan, kenaikan saham-saham pelat merah itu lebih banyak ditopang oleh pemberitaan.
Harga saham pelat merah melesat, hati-hati rawan koreksi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks IDX BUMN20 menguat hingga 11,03% sejak awal tahun 2021. Indeks yang berisi saham-saham BUMN dan afiliasinya ini naik paling signifikan dibanding indeks lainnya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Analis Senior CSA Research Institute Reza Priyambada mengatakan, lonjakan saham-saham BUMN sejak awal tahun 2021 didorong oleh persepsi pelaku pasar. "Artinya tidak 100% karena ada faktor fundamental," kata Reza kepada Kontan.co.id, Senin (18/1). Sehingga, sentimen-sentimen yang mempengaruhi pergerakan harga saham saat ini sebenarnya belum terlihat dampaknya ke kinerja keuangan dan fundamental perusahaan. Reza menambahkan, kenaikan saham-saham pelat merah itu lebih banyak ditopang oleh pemberitaan.