KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Yelooo Integra Datanet Tbk akhirnya resmi mencatatkan diri di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Senin (29/10). Perusahaan yang bergerak di industri telekomunikasi ini tercatat dengan kode saham YELO. Saham YELO dibuka resmi dan langsung melonjak 48,94% ke level Rp 560 per saham. Saham yang dilepas sebanyak 130 juta saham atau 34,21% dari modal disetor. Dari initial public offering (IPO), YELO meraup dana Rp 48 miliar dengan harga penawaran Rp 375 per saham. Yelooo adalah emiten baru ke-46 yang tercatat BEI di tahun 2018. YELO merupakan perusahaan startup pertama hasil binaan IDX Incubator yang berhasil melantai di bursa.
Harga saham Yelooo Integra melonjak 48,94% di hari perdana
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Yelooo Integra Datanet Tbk akhirnya resmi mencatatkan diri di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Senin (29/10). Perusahaan yang bergerak di industri telekomunikasi ini tercatat dengan kode saham YELO. Saham YELO dibuka resmi dan langsung melonjak 48,94% ke level Rp 560 per saham. Saham yang dilepas sebanyak 130 juta saham atau 34,21% dari modal disetor. Dari initial public offering (IPO), YELO meraup dana Rp 48 miliar dengan harga penawaran Rp 375 per saham. Yelooo adalah emiten baru ke-46 yang tercatat BEI di tahun 2018. YELO merupakan perusahaan startup pertama hasil binaan IDX Incubator yang berhasil melantai di bursa.