Harga sepeda gunung United Monanza terbaru dibanderol super terjangkau



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sudah beredar di pasaran, harga sepeda gunung United Monanza terbaru dibanderol super terjangkau. 

Trend bersepeda belum surut di tanah air. Masyarakat masih gemar bersepeda di akhir pekan atau di sore hari. 

Asal tahu saja, trend bersepeda muncul saat wabah virus corona melanda tanah air. Mereka bersepeda untuk berolahraga agar daya tahan tubuh tetap terjaga. 


Baca Juga: Si jago nanjak, harga sepeda lipat Pacific Noris Nexx 5.0 ramah di kantong

Kebanyakan masyarakat bersepeda secara berkelompok dengan teman-teman atau keluarga. Maklum saja, bersepeda berkelompok memang mengasyikkan. 

Sepeda lipat jadi salah satu sepeda yang banyak diburu masyarakat khususnya yang tinggal di perkotaan. Tidak heran, sepeda lipat menawarkan kelebihan yakni berbobot ringan dan ringkas. 

Selain sepeda lipat, sepeda gunung juga jadi idola masyarakat. Maklum saja, sepeda gunung cocok digunakan untuk semua medan. 

Tidak hanya itu, sepeda gunung menawarkan performa handal dan tangguh, cocok untuk Anda yang suka bersepeda jarak jauh. 

Mengutip dari situs resminya, United Bike telah merilis seri terbaru dari sepeda gunung United Monanza. Menariknya, United Bike membanderol harga sepeda gunung United Monanza 2020 super terjangkau. 

Harganya memang murah, tapi masalah kualitas sepeda gunung United Monanza 2020 boleh diadu. 

Ambil contoh sepeda gunung United Monanza 4.0 yang dibekali dengan fork breach travel 120mm, Shimano Tourney RD-TY 300 7 speed, Mechanical disc brake, dan ban Kenda 27,5". 

Sepeda gunung United Monanza 4.0 hadir dengan desain yang modern dan trendy.

Berikut harga sepeda gunung United Monanza terbaru yang beredar di pasaran. 

United Monanza 20 Rp 2.400.000

United Monanza 4.0 Rp 3.600.000

Sekedar info, harga di atas merupakan harga penjualan ritel yang disarankan. Bila berminat, Anda bisa membeli sepeda gunung United Monanza terbaru di toko sepeda terdekat. 

Sebelum memilih dan membeli sepeda, Anda sebaiknya membeli sepeda sesuai dengan kebutuhan dan postur tubuh. Hal ini penting, agar Anda terhindar dari cidera dan sepeda lipat jadi lebih awet. 

Baca Juga: Harga sepeda gunung Element paling murah yang beredar di pasaran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati