Harga Tender Gula di PTPN XI Turun



JAKARTA. Harga gula petani binaan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) XI yang digelar hari ini turun tipis. Lelang di Surabaya itu hanya membentuk harga Rp 8.825 per kilogram (kg). Harga ini sedikit lebih rendah dibandingkan hasil lelang Senin dua pekan lalu (12/7) yang mencapai Rp 8.925 dan Rp 8.975 per kg.Dalam tender yang diikuti oleh 24 perusahaan distributor gula tersebut, CV Sumber Hidup asal Jakarta tampil sebagai pemenang dan membawa pulang 2.840 ton produksi dari pabrik gula (PG) wilayah Madiun dan sekitarnya. Meski harga turun, tampaknya, manajemen PTPN XI tak terlalu cemas. “Sebab, secara gradual, harga gula telah naik di banding bulan lalu,” kata Adig Suwandi, Sekretaris Perusahaan PTPN XI, Selasa (27/7).Namun, Adig memberi catatan bahwa produksi gula akan terus bertambah dan mencapai puncaknya pada bulan Agustus dan September mendatang. Nah, di tengah pasokan yang terus bertambah, ada risiko harga gula akan kembali turun. Apalagi, gula rafinasi masih beredar di masyarakat secara bebas. Buktinya adalah temuan di Bandung baru-baru ini.

“Untuk mengamankan harga gula agar tetap memberikan keuntungan wajar kepada petani dan pabrik gula, pemerintah mesti serius mencegah masuknya gula rafinasi ke pasar gula konsumsi,” kata Adig. Sesuai regulasi, gula rafinasi hanya dapat dipergunakan untuk keperluan bahan baku industri makanan dan minuman. Adig berharap, para pelanggar kebijakan perdagangan gula diberi sanksi tegas. Selain itu, “Pemberian izin impor raw sugar untuk industr gula rafinasi harus mengacu kebutuhan, bukan kapasitas terpasang pabrik industri makanan dan minuman,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Cipta Wahyana