JAKARTA. Otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali menghentikan perdagangan PT BW Plantation Tbk (BWPT). Hal ini dilakukan lantaran adanya penurunan signifikan secara kumulatif atas harga saham emiten perkebunan ini. Irvan Susandy, Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI mengatakan, harga saham BWPT anjlok hingga 51,83% atau Rp 495 milai dari perdagangan 16 September 2014 hingga 26 September 2014. Pada penutupan perdagangan 16 September 2014, saham BWPT ada di level Rp 955 per saham. Namun, pada 26 September 2014, saham BWPT ditutup diharga Rp 460 per saham.
Harga terjun bebas, BWPT kena suspen
JAKARTA. Otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali menghentikan perdagangan PT BW Plantation Tbk (BWPT). Hal ini dilakukan lantaran adanya penurunan signifikan secara kumulatif atas harga saham emiten perkebunan ini. Irvan Susandy, Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI mengatakan, harga saham BWPT anjlok hingga 51,83% atau Rp 495 milai dari perdagangan 16 September 2014 hingga 26 September 2014. Pada penutupan perdagangan 16 September 2014, saham BWPT ada di level Rp 955 per saham. Namun, pada 26 September 2014, saham BWPT ditutup diharga Rp 460 per saham.