JAKARTA. Setelah sempat menguat tipis, indeks bursa kembali tergerus. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), Selasa (12/4), ditutup melemah 0,71% menuju 3.719,23. Jepang yang kembali terguncang gempa di awal pekan disebut-sebut sebagai pemicu indeks loyo. Gempa susulan itu menyulut kekhawatiran terhadap krisis nuklir di Jepang. "Semua bursa Asia langsung berbalik arah," kata Satrio Utomo, Analis Universal Broker Indonesia. Keputusan Bank Indonesia (BI) mempertahankan bunga acuan sebesar 6,75% bahkan tak mampu mengusir sentimen negatif dari Jepang. Satrio memprediksi IHSG hari ini bisa terkoreksi dan bergerak di rentang 3.675-3.750.
Hari ini, IHSG diproyeksi tergelincir sentimen nuklir
JAKARTA. Setelah sempat menguat tipis, indeks bursa kembali tergerus. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), Selasa (12/4), ditutup melemah 0,71% menuju 3.719,23. Jepang yang kembali terguncang gempa di awal pekan disebut-sebut sebagai pemicu indeks loyo. Gempa susulan itu menyulut kekhawatiran terhadap krisis nuklir di Jepang. "Semua bursa Asia langsung berbalik arah," kata Satrio Utomo, Analis Universal Broker Indonesia. Keputusan Bank Indonesia (BI) mempertahankan bunga acuan sebesar 6,75% bahkan tak mampu mengusir sentimen negatif dari Jepang. Satrio memprediksi IHSG hari ini bisa terkoreksi dan bergerak di rentang 3.675-3.750.