Hari ini, IHSG tak mampu meninggalkan zona merah



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (12/8) ditutup di zona merah dengan penurunan 43,00 poin atau turun 0,93% menjadi 4.597,78. Tercatat 114 saham berada di zona merah dan 125 saham berada di zona hijau, dan 95 saham diam tak bergerak.

Dalam perdagangan hari ini, ada 3.474,80 miliar saham yang ditransaksikan dengan nilai Rp 5.251,75 triliun. Ada delapan sektor berada di zona merah, hanya dua sektor yang berada di zona hijau, yakni sektor tambang dan perdagangan yang naik masing-masing 6,92% dan 0,51%.

Sedangkan sektor yang berada di zona merah adalah, konstruksi turun 0,58%, perkebunan turun 0,93%, basic industry turun 1,06%, infrastruktur turun 1,37%, finance turun 1,41%, manufaktur turun 2,36%, produk konsumen turun 2,71% dan industri lainnya turun 3,06%.


Sementara itu, saham yang tercatat mengalami top gainers adalah PT Adaro Energy (ADRO) yang naik 18,46%, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) naik 13,76%, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik 11,93%, PT Tambang Batubara Bukit Asam (PTBA) naik 9,50%, dan PT United Tractors  Tbk (UNTR) naik 7,65%.

Sedangkan saham yang tercatat sebagai top loser hari ini adalah; PT Indofoof CBP Sukses Makmur (ICBP) turun 6,63%, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) turun 4,61%, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun 4,08%, PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) turun 3,95% dan PT XL Axiata Tbk (EXCL) turun 3,93%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri