KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hari ini, Selasa (21/12), pengumuman hasil seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK guru 2021 tahap 2. Berikut ini cara cek hasil seleksi kompetensi PPPK guru tahap 2. "Perkembangan informasi terkait seleksi PPPK guru dapat diakses melalui laman gurupppk.kemdikbdud.go.id," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Kerjasama dan Hubungan Masyarakat Kemendikbud Ristek Anang Ristanto kepada Kompas.com, Selasa (21/12). Berdasarkan pantauan Kompas.com, Selasa (21/12) pukul 12.30 WIB, menu pengecekan hasil PPPK guru 2021 tahap 2 telah tersedia pada laman gurupppk.kemdikbud.go.id. Nah, berikut panduan mengecek hasil seleksi kompetensi PPPK guru tahap 2:
Cara cek hasil seleksi PPPK guru tahap 2
- Buka laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id/
- Pada menu, pilih "Hasil Ujian Tahap 2"
- Anda akan diarahkan pada laman pencarian hasil seleksi ASN PPPK Guru tahap 2
- Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor peserta, dan hasil penjumlahan angka yang tertera pada laman
- Klik "Cari" Hasil seleksi PPPK Guru tahap 2 akan ditampilkan pada laman tersebut