KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Operasional Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1443H/2022M memasuki hari ke-44. Secara bertahap, jemaah haji Indonesia yang diberangkatkan pada gelombang pertama, mulai dipulangkan ke tanah air. "Hari kedua pemulangan, jemaah haji reguler yang telah tiba di tanah air sebanyak 5.133 orang. Untuk jemaah haji khusus sebanyak 1.319 orang," kata Plh Biro Humas, Data dan Informasi, di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Minggu (17/7/2022). Selanjutnya kembali dipulangkan delapan kloter jemaah menuju lima debarkasi. Yaitu, dua kloter debarkasi Solo/SOC (707 orang), satu kloter debarkasi Jakarta – Pondokgede/JKG (393 orang), dua kloter debarkasi Jakarta – Bekasi/JKS (817 orang), satu kloter debarkasi Padang/PDG (393 orang), dan dua kloter debarkasi Surabaya/SUB (894 orang).
Hari Kedua Pemulangan, 5.133 Jemaah Haji Tiba di Tanah Air
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Operasional Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1443H/2022M memasuki hari ke-44. Secara bertahap, jemaah haji Indonesia yang diberangkatkan pada gelombang pertama, mulai dipulangkan ke tanah air. "Hari kedua pemulangan, jemaah haji reguler yang telah tiba di tanah air sebanyak 5.133 orang. Untuk jemaah haji khusus sebanyak 1.319 orang," kata Plh Biro Humas, Data dan Informasi, di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Minggu (17/7/2022). Selanjutnya kembali dipulangkan delapan kloter jemaah menuju lima debarkasi. Yaitu, dua kloter debarkasi Solo/SOC (707 orang), satu kloter debarkasi Jakarta – Pondokgede/JKG (393 orang), dua kloter debarkasi Jakarta – Bekasi/JKS (817 orang), satu kloter debarkasi Padang/PDG (393 orang), dan dua kloter debarkasi Surabaya/SUB (894 orang).