KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi puncak arus libur Natal akan terjadi pada 23-24 Desember 2022, namun sampai pagi hari ini terpantau di arus lalu lintas (lalin) masih normal. "Untuk arus lalu lintas ke arah timur dari Jabodetabek ini ada peningkatan, namun sampai tadi pagi kita tidak melakukan rekayasa lalu lintas, baik di arteri Pantura, jalan nasional, jalur tengah kemudian di jalan tol ke arah Jawa, semua berjalan lancar,” kata Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol Aan Suhanan dalam keterangan pers, Sabtu (24/12). Begitu pula di jalan tol baru, yakni tol Cisumdawu yang sudah dibuka 24 jam, Aan menyampaikan masih normal tidak ada pengalihan. Kemudian di tol Sayung Demak juga lancar, kemudian tol Bocimi sampai Cibadak juga masih lancar.
Hari Pertama Operasi Lilin 2022, Lalu Lintas Keluar Jakarta Terpantau Lancar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prediksi puncak arus libur Natal akan terjadi pada 23-24 Desember 2022, namun sampai pagi hari ini terpantau di arus lalu lintas (lalin) masih normal. "Untuk arus lalu lintas ke arah timur dari Jabodetabek ini ada peningkatan, namun sampai tadi pagi kita tidak melakukan rekayasa lalu lintas, baik di arteri Pantura, jalan nasional, jalur tengah kemudian di jalan tol ke arah Jawa, semua berjalan lancar,” kata Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol Aan Suhanan dalam keterangan pers, Sabtu (24/12). Begitu pula di jalan tol baru, yakni tol Cisumdawu yang sudah dibuka 24 jam, Aan menyampaikan masih normal tidak ada pengalihan. Kemudian di tol Sayung Demak juga lancar, kemudian tol Bocimi sampai Cibadak juga masih lancar.