KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Mayoritas indeks acuan di Asia ditransaksikan mixed pada hari terakhir perdagangan 2017. Mengutip data CNBC, pada pukul 08.00 waktu Hong Kong, indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,26% di mana volume transaksi perdagangan juga sangat tipis. Sektor otomotif, teknologi, dan finansial berhasil mencatatkan kenaikan di awal sesi. Sedangkan sektor ritel mengalami penurunan tipis. Di Australia, indeks S&P/ASX 200 turun 0,54% di mana hampir semua sektor tampak tertekan. Sektor yang tertekan paling dalam adalah sektor finansial sebesar 0,58%. Saham ANZ turun 0,42% dan saham Westpac turun 0,86%. Sedangkan saham-saham pertambangan bergerak mixed di mana Rio Tinto naik 0,49% dan Fortescue Metals turun 0,81%. Bursa saham Korea Selatan ditutup pada hari ini, dan akan dibuka kembali pasca libur Tahun Baru.
Hari terakhir 2017, bursa Asia bergerak mixed
KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Mayoritas indeks acuan di Asia ditransaksikan mixed pada hari terakhir perdagangan 2017. Mengutip data CNBC, pada pukul 08.00 waktu Hong Kong, indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,26% di mana volume transaksi perdagangan juga sangat tipis. Sektor otomotif, teknologi, dan finansial berhasil mencatatkan kenaikan di awal sesi. Sedangkan sektor ritel mengalami penurunan tipis. Di Australia, indeks S&P/ASX 200 turun 0,54% di mana hampir semua sektor tampak tertekan. Sektor yang tertekan paling dalam adalah sektor finansial sebesar 0,58%. Saham ANZ turun 0,42% dan saham Westpac turun 0,86%. Sedangkan saham-saham pertambangan bergerak mixed di mana Rio Tinto naik 0,49% dan Fortescue Metals turun 0,81%. Bursa saham Korea Selatan ditutup pada hari ini, dan akan dibuka kembali pasca libur Tahun Baru.