KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) bakal mengenalkan produknya di Jakarta International Jewellery Fair 2018. Produk ini merupakan hasil karya desainer lokal yang terinspirasi dari kekayaan alam dan budaya Indonesia. Koleksi yang disebut 'Dari Hartadinata untuk Indonesia' ini memiliki desain unik yang terinspirasi dari flora dan fauna Indonesia seperti Komodo, Cendrawasih, loreng Harimau, hijau hutan tropis. Selain itu juga menampilkan motif batik Parang, batik Mega Mendung, batik Kawung, rumah adat Minang dan ukiran Jepara. Sandra Sunanto, Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Tbk mengatakan Jakarta memiliki potensi besar untuk menjadi pusat industri perhiasan di wilayah Asia. Apalagi ditopang pertumbuhan ekonomi Indonesia yang secara konsisten bertumbuh 5% selama beberapa tahun terakhir.
Hartadinata kenalkan produk baru berdesain unik di JIJF 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) bakal mengenalkan produknya di Jakarta International Jewellery Fair 2018. Produk ini merupakan hasil karya desainer lokal yang terinspirasi dari kekayaan alam dan budaya Indonesia. Koleksi yang disebut 'Dari Hartadinata untuk Indonesia' ini memiliki desain unik yang terinspirasi dari flora dan fauna Indonesia seperti Komodo, Cendrawasih, loreng Harimau, hijau hutan tropis. Selain itu juga menampilkan motif batik Parang, batik Mega Mendung, batik Kawung, rumah adat Minang dan ukiran Jepara. Sandra Sunanto, Direktur Utama PT Hartadinata Abadi Tbk mengatakan Jakarta memiliki potensi besar untuk menjadi pusat industri perhiasan di wilayah Asia. Apalagi ditopang pertumbuhan ekonomi Indonesia yang secara konsisten bertumbuh 5% selama beberapa tahun terakhir.