JAKARTA. Tren hasil investasi perusahaan asuransi umum dan reasuransi konvensional sepanjang tahun ini terus meningkat. Selain karena dana investasi yang meningkat, juga karena sebagian porsi investasi asuransi umum ditempatkan di deposito berjangka dan sertifikat deposito yang tidak terpengaruh volatilitas pasar modal. Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), hasil investasi asuransi umum dan reasuransi konvensional di awal tahun ini baru sebesar Rp 304 miliar. Angka tersebut terus meningkat dan hingga Juli 2015 mencapai Rp 2,26 triliun. Adapun total dana investasi asuransi umum mencapai Rp 64,19 triliun. Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI), Julian Noor mengatakan, pertumbuhan hasil investasi asuransi umum ditopang pemilihan portofolio yang relatif aman. Menurut dia, alokasi investasi asuransi umum di instrumen saham sangat mini yakni hanya 6,29%.
Hasil investasi asuransi umum terus meningkat
JAKARTA. Tren hasil investasi perusahaan asuransi umum dan reasuransi konvensional sepanjang tahun ini terus meningkat. Selain karena dana investasi yang meningkat, juga karena sebagian porsi investasi asuransi umum ditempatkan di deposito berjangka dan sertifikat deposito yang tidak terpengaruh volatilitas pasar modal. Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), hasil investasi asuransi umum dan reasuransi konvensional di awal tahun ini baru sebesar Rp 304 miliar. Angka tersebut terus meningkat dan hingga Juli 2015 mencapai Rp 2,26 triliun. Adapun total dana investasi asuransi umum mencapai Rp 64,19 triliun. Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI), Julian Noor mengatakan, pertumbuhan hasil investasi asuransi umum ditopang pemilihan portofolio yang relatif aman. Menurut dia, alokasi investasi asuransi umum di instrumen saham sangat mini yakni hanya 6,29%.