KONTAN.CO.ID - Hasil klasemen MPL ID Season 7 Minggu ke-4, Onic gantikan posisi Alter Ego, disusul Evos Legends. Simak selengkapnya hasil klasemen sementara MPL ID Season 7 Minggu ke-4 (19-21 Maret 2021). MP ID Season 7 Minggu k-4 sepertinya bukan menjadi Minggu yang baik untuk Alter Ego. Pertandingan pekan ini Alter Ego harus menelan dua kekalahan beruntun dengan skor telak 2-0. Berbicara tentang MPL ID Season 7, kompetisi atau turnamen Mobile Legends paling bergengsi ini telah digelar sejak tanggal 28 Februari 2021 lalu.
Tim-tim yang mengikuti MPL ID musim sebelumnya juga turut bertanding di kompetisi bergengsi yang digelar oleh Moonton ini. Setelah pertandingan demi pertandingan terlewati, hasil klasemen sementara MPL ID Season 7 telah terbit. Kira-kira siapakah yang menduduki puncak klasemen sementara untuk Minggu ke-4 MPL Indonesia Season 7? Bagi Anda yang mungkin terlewat dan tidak menonton pertandingan MPL ID Season 7 berikut hasil klasemen MPL ID Season 7 Minggu 4.
Hasil Klasemen MPL ID Season 7 Minggu 3 (12-14 Maret 2021)
Rank | Nama Tim | Match W-L | Match Rate | Game W-L | Game Rate | Aggregate Points |
1 | Onic Esports | 6-1 | 86% | 12-4 | 75% | +8 |
2 | Evos Legends | 5-2 | 71% | 12-5 | 71% | +7 |
3 | Alter Ego | 5-2 | 71% | 10-4 | 71% | +6 |
4 | Bigetron Alpha | 4-3 | 57% | 8-10 | 44% | -2 |
5 | Geek Fam | 3-4 | 43% | 9-10 | 47% | -1 |
6 | RRQ Hoshi | 3-4 | 43% | 7-9 | 44% | -2 |
7 | Genflix Aerowolf | 2-5 | 29% | 7-9 | 39% | -4 |
8 | Aura Fire | 0-7 | 0% | 2-14 | 13% | -12 |
Winrate 100% milik Alter Ego akhirnya pecah telor setelah Evos Legends berhasil menumbangkan sang pemimpin klasemen MPL ID Season 7 selama beberapa pekan. Menang dengan skor telak tanpa balas, Alter Ego harus menerima pil pahit kekalahan 2-0 atas Evos Legends. Kembali mengaum, Evos Legends juga melanjutkan mengumpulkan poin kemenangannya tumbangkan Genflix Aerowolf dengan skor 2-1. Genflix Aerowolf yang berhasil menyamakan kedudukan sepertinya belum berhasil untuk mengantongi poin kemenangan pekan ini. Di sisi lain, RRQ Hoshi juga berhasil mengubah kedudukannya keluar dari zona merah. Berhasil tumbangkan Aura Fire, RRQ Hoshi naik satu peringkat di posisi ke-6 klasemen sementara MPL ID Season 7 Minggu ke-4. Terakhir, pertandingan ditutup dengan kekalahan Alter Ego atas Onic Esports. Kekalahannya atas Evos Legends ternyata membuat tim lainnya termotivasi dan berhasil menumbangkan mantan pemegang posisi puncak klasemen beberapa pekan ini. Onic Esports berhasil menutup pertandingan MPL ID Season 7 Minggu ke-4 dengan skor kemenangan 2-0 atas Alter Ego. Sementara itu, Aura Fire dan Genflix Aerowolf harus puas berada di zona merah. Aura Fire yang sampai pekan ini masih belum menunjukan perubahan signifikan membuatnya berada di posisi terbawah. Disusul Onic Esports di posisi ke-2, sementara Evos Legends juga berhaisl bangkit memasuki Minggu ke-3 ini. Dua pertandingan di Minggu ke-3 ini berhasil dikantongi Evos Legends. Evos Legends berhasil menumbangkan Onic Esports di hari pertama Minggu ke-3 MPL ID Season 3. Di laga El Clasico melawan RRQ Hoshi, Evos Legends juga kembali menambah pundi-pundi kemenangan. Laga yang begitu seru ini akhirnya menunjukan performa Evos Legends yang sedang bagus performanya pekan lalu. Dengan kemenangan tersebut lah, Evos Esports berhasil berada di posisi ke-3 klasemen sementara MPL ID Season 7. Di sisi lain, sang raja dari segala raja RRQ Hoshi justru sedang buruk performanya. Tidak hanya tumbang oleh Evos Legends dalam laga El Clasico saja, RRQ Hoshi juga takluk oleh tim berlogo serigala, Genflix Aerowolf.
Kini Onic Esports memimpin klasemen MPL ID Season 7 Minggu ke-4, disusul Evos Legends dan Alter Ego yang merosot ke posisi 3. Nah, apakah tim favorit Anda masih berada di posisi aman? Kita tunggu saja nanti, MPL ID Season 7 Minggu ke-5 bakal digelar mulai tanggal 26 Maret 2021 mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News