KONTAN.CO.ID -Jakarta. Berkas persyaratan untuk mendaftar Sekolah Kedinasan 2022 merupakan poin penting yang perlu diperhatikan siswa karena saat mengunggah atau upload berkas harus sesuai dengan ketentuan yang dipersyaratkan. Dokumen atau berkas yang diunggah tidak sesuai dengan ketentuan bisa mengakibatkan peserta gagal lolos seleksi administrasi. Pendaftaran calon mahasiswa atau taruna Sekolah Kedinasan tahun ini dibuka pada hari Sabtu lalu, tanggal 9 April 2022 pukul 09.22 WIB.
- Kementerian Perhubungan
- Kementerian Hukum dan HAM
- Kementerian Dalam Negeri
- Kementerian Keuangan
- Badan Intelijen Negara
- Badan Pusat Statistik
- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika
- Badan Siber dan Sandi Negara
Dokumen persyaratan mendaftar Sekolah Kedinasan 2022
Anda bisa mulai mempersiapkan dari sekarang dokumen-dokumen persyaratan mendaftar Sekolah Kedinasan 2022. Merangkum dari situs dikdin.bkn.go.id, berikut ini dokumen persyaratan mendaftar Sekolah Kedinasan:- Kartu Keluarga
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Ijazah
- Rapor SMA/Sederajat
- Pas foto
- Dokumen lain sesuai dengan ketentuan instansi yang akan dilamar. Dokumen lain sesuai dengan persyaratan instansi bisa Anda lihat di situs resmi masing-masing instansi.
- Pas Foto (200 Kb, JPG)
- KTP (200 Kb, JPG)
- Ijazah (700 Kb, PDF
- Transkrip (400 Kb, PDF)
- Rapor (500 Kb, PDF)
- Dokumen Lainnya (1 MB, PDF)
- Bukti Bayar (200 Kb, JPG)
- Surat Pernyataan (700 Kb, PDF)
- Surat Lamaran (400 Kb, PDF)
- Surat Keterangan (500 Kb, PDF)
Alur pendaftaran sekolah kedinasan 2022
Sebagai langkah persiapan, siswa bisa mulai mempelajari alur pendaftaran sekolah kedinasan tahun ini. Berikut ini alur pendaftaran sekolah kedinasan 2022. 1. Mengakses portal Sekolah Kedinasan https://dikdin.bkn.go.id/. 2. Membuat akun SSCASN Sekolah Kedinasan dengan NIK yang sudah tervalidasi Dukcapil, kemudian cetak Kartu Informasi Akun. 3. Login pada akun SSCASN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password yang didaftarkan. Baca Juga: Lewat dikdin.bkn.go.id untuk Buat Akun SSCASN Sekolah Kedinasan 2022, Ini Caranya 4. Melakukan pendaftaran dengan:- Mengunggah swafoto (selfie)
- Memilih sekolah
- Melengkapi nilai,
- upload berkas, dan
- melengkapi biodata diri
Jadwal pendaftaran Sekolah Kedinasan 2022
- Pengumuman pendaftaran Sekolah Kedinasan: 1-8 April 22022
- Pendaftaran Sekolah Kedinasan: 9 April 2022 (09.22 WIB) - 30 April 2022 (23.59)
- Ujian SKD: Mei-Juni 2022 (tentative)
- Seleksi lanjutan: Ditentukan dan diatur oleh masing-masing Sekolah Kedinasan