Hatta : Menteri Keuangan yang Putuskan Saham Newmont



JAKARTA. Hatta Rajasa, Menteri Koordinator Perekonomian mengatakan, rencana pemerintah melakukan divestasi 7% saham PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) akan diputuskan oleh menteri keuangan. Dia mengaku, pembahasan divestasi saham senilai US$ 444,08 juta itu belum pernah dilakukan di tingkat rapat koordinasi dalam kementeriannya. “Sebetulnya tidak perlu sampai ke menteri koordinator perekonomian. Itu sebenarnya persoalan biasa saja yang harus selesai pada keputusan menteri keuangan,” ucap Hatta, Senin (2/8). Sejauh ini, Hatta mengaku belum mengetahui putusan yang akan diambil pemerintah melalui menteri keuangan. “Menteri keuangan nanti menyerahkan pada pemerintah daerah atau siapa karena opsi itu ada sama pemerintah,” lanjutnya. Sebelumnya, pihak NTT telah mengajukan pelepasan 7% saham, program divestasi 2010 itu senilai US$ 444,08 sejak 31 Maret 2010.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Djumyati P.