JAKARTA. Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa menyampaikan bahwa penyelesaian polemik pengenaan Bea Masuk Anti Dumping (BMAD) dan safeguard yang dikenakan oleh Otoritas Pemerintah Turki cukup diselesaikan Menteri Perdagangan. "Saya kira ini diselesaikan pada level bawah saja. Pada level Menteri Perdagangan sudah akan diselesaikan," jelasnya saat pertanyaan kemungkinan polemik BMAD dan safeguard bakal diikutsertakan dalam pembicaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Presiden Turki Y.M. Abdullah Gül, di Istana Kepresidenan (4/4). Seperti diketahui, besok Selasa (5/4) Presiden SBY bakal secara resmi menerima kunjungan kenegaraan Presiden Turki Y.M. Abdullah Gül. Kunjungan ini tidak lain kelanjutan pertemuan kedua Kepala Negara pada Juni 2010 dan upaya untuk meningkatkan kerjasama bilateral di berbagai bidang.
Hatta: Penyelesaian kisruh antidumping cukup di level bawah
JAKARTA. Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa menyampaikan bahwa penyelesaian polemik pengenaan Bea Masuk Anti Dumping (BMAD) dan safeguard yang dikenakan oleh Otoritas Pemerintah Turki cukup diselesaikan Menteri Perdagangan. "Saya kira ini diselesaikan pada level bawah saja. Pada level Menteri Perdagangan sudah akan diselesaikan," jelasnya saat pertanyaan kemungkinan polemik BMAD dan safeguard bakal diikutsertakan dalam pembicaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Presiden Turki Y.M. Abdullah Gül, di Istana Kepresidenan (4/4). Seperti diketahui, besok Selasa (5/4) Presiden SBY bakal secara resmi menerima kunjungan kenegaraan Presiden Turki Y.M. Abdullah Gül. Kunjungan ini tidak lain kelanjutan pertemuan kedua Kepala Negara pada Juni 2010 dan upaya untuk meningkatkan kerjasama bilateral di berbagai bidang.