KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perang antara Rusia dan Ukraina semakin berkecamuk dan belum ada tanda-tanda gencatan senjata dalam waktu dekat. Periode penuh ketegangan ini pada akhirnya membuat pasar diselimuti ketidakpastian. Imbasnya, aset berisiko pun dijauhi dan para investor beralih ke safe haven. Tengok saja harga aset kripto yang berguguran dalam beberapa hari terakhir. Tak sedikit pula pengamat kripto global yang menyarankan investor kripto melakukan hedging ke stablecoin di tengah kondisi seperti ini. CEO Triv Gabriel Rey mengaku melakukan hedging ke stablecoin bisa jadi pilihan bagi para investor kripto. Ia menjelaskan, di saat adanya ketidakpastian di pasar, aset berisiko seperti Bitcoin dan berbagai aset kripto lainnya akan tertekan, sehingga memindahkan dana ke stablecoin merupakan opsi yang bisa diambil.
Hedging ke Stablecoin Bisa Jadi Pilihan di Tengah Terpuruknya Berbagai Aset Kripto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perang antara Rusia dan Ukraina semakin berkecamuk dan belum ada tanda-tanda gencatan senjata dalam waktu dekat. Periode penuh ketegangan ini pada akhirnya membuat pasar diselimuti ketidakpastian. Imbasnya, aset berisiko pun dijauhi dan para investor beralih ke safe haven. Tengok saja harga aset kripto yang berguguran dalam beberapa hari terakhir. Tak sedikit pula pengamat kripto global yang menyarankan investor kripto melakukan hedging ke stablecoin di tengah kondisi seperti ini. CEO Triv Gabriel Rey mengaku melakukan hedging ke stablecoin bisa jadi pilihan bagi para investor kripto. Ia menjelaskan, di saat adanya ketidakpastian di pasar, aset berisiko seperti Bitcoin dan berbagai aset kripto lainnya akan tertekan, sehingga memindahkan dana ke stablecoin merupakan opsi yang bisa diambil.