Heineken NV siapkan dana 110,06 juta pound untuk renovasi empat pabriknya



KONTAN.CO.ID - SAO PAULO. Heineken NV, perusahaan produsen minuman beralkohol asal Belanda, dikabarkan akan berinvestasi sebesar 550 juta reais, atau senilai £ 110,06 juta untuk merenovasi pabriknya di Brasil.

Berdasarkan pemberitaan Reuters, koran lokal, Folha de S. Paulo, menyebut Heineker akan merenovasi pabriknya di daerah Araraquara, Itu, Jacarei.

Renovasi juga bakal dilakukan Heineken di pusat pengolahan anggur yang berlokasi di Campos de Jordao yang terletak di kawasan padat penduduk.


Tak hanya itu, perusahaan juga akan membuka pusat distribusi di bagian kawasan ibu kota Brasil.

Editor: Tendi Mahadi