Helikopter Jatuh di lokasi pertambangan Paniai



JAYAPURA. Sebuah helikopter PK-UAF milik PT Amor jatuh di daerah pertambangan Kali Degeuwo, Distrik Dogobaida, Kabupaten Paniai, Sabtu (4/6) pagi.

Berdasarkan data dari Polres Paniai, kecelakaan helikopter ini terjadi sekitar pukul 08.25 WIT. Pesawat take off dari Nabire sekitar pukul 07.15 WIT.

Para penumpang helikopter itu adalah pilot Kombes (Purn) Karmana, Ajo, Asmar, dan Darwis. Helikopter ini mengangkut barang seberat 314 kilogram.


Karmana ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Adapun tiga penumpang lainnya mengalami luka-luka serius.

Kepala Polres Paniai Ajun Komisaris Besar Leonardus Nabu ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

"Helikopter jatuh sebelum mendarat. Proses evakuasi sementara berlangsung. Jenazah pilot dan Asmar dibawa ke Nabire," kata Leonardus. (Fabio Maria Lopes Costa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia