MOMSMONEY.ID - Pakcoy memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Simak cara menanam pakcoy di rumah. Pakcoy atau dikenal dengan nama sawi sendok biasanya tumbuh paling baik di cuaca yang cukup dingin. Jenis sayuran ini masih satu keluarga dengan brokoli, kubis, dan kembang kol.
Anda juga bisa menggunakan nampan benih dan tabur 2 benih di setiap sel. Nantinya, dalam waktu 4-8 hari, benih tersebut akan berkecambah. Ada tips, saat menanam pakcoy dalam wadah, Anda juga dapat membeli tanaman muda dari pembibitan terdekat atau via online. Untuk menanam pakcoy, pilih wadah yang sedalam 6 inci dan selebar mungkin untuk menumbuhkan tunas pakcoy. Baca Juga: Tips Merawat Anggrek dalam Ruangan, Ada 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Jika Anda menanam pak choi ukuran penuh, gunakan wadah dengan kedalaman 8-10 inci. Kemudian, Anda bisa mulai memanen pakcoy setelah 3-4 minggu. Untuk memanennya, Anda perlu memotong daun bagian luar dengan hati-hati dan biarkan daun bagian dalam tumbuh subur.