Hewlett Packard mulai sasar segmen tech startup



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hewlett Packard mulai menyasar segmen UMKM di Indonesia melalui produk HP Elitebook 700 G6, HP EliteDesk 705 G4 dan HP ProBook 445R G6. Ketiganya menyasar segmen UMKM dan mulai dipasarkan mulai bulan ini.

Ricky Handrian, Indonesia Business Personal System Category HP Indonesia menyebut segmen UMKM sangat potensial dan besar. Dengan pertumbuhan yang masif, menurutnya UMKM di Indonesia menyediakan 90% lapangan pekerjaan.

Baca Juga: Hewlett Packard rajin keluarkan produk baru tiap tahun

"Sebenarnya kami lebih melihatnya (UMKM) para pelaku online, tech startup," ujarnya saat ditemui Kontan.co.id, Senin (21/10)

Ia menyebut segmen UMKM sebelumnya juga sudah digarap perusahaan dan secara historikal permintaan segmen tersebut cukup baik. Hanya saja, dirinya belum membeberkan berapa penjualan ke segmen tersebut sebab data penjualan per segmen masih bias.

"Sebenarnya tidak ada split khusus, misalnya kami jual dan yang beli UMKM karena sangat sulit diidentifikasi. Tetapi dengan komunikasi seperti ini user yang merasa UMKM terbantu dengan HP for business," lanjutnya.

Baca Juga: Hewlett-Packard cegah tinta ilegal di Asean senilai US$ 7,18 juta

Kesulitan penjualan per segmen karena saat ini pengguna bisa belanja ke mana saja termasuk pembelian melalui online. Misalnya pengguna memakai device gaming tetapi untuk kebutuhan usaha. Namun dirinya melihat potensi segmen UMKM khususnya tech startup masih besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto