KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Holding Industri Pertambangan Indonesia, MIND ID, menegaskan komitmennya untuk menghadirkan manfaat sosial dan ekonomi nyata bagi masyarakat di sekitar wilayah operasional. Komitmen ini sejalan dengan perannya sebagai perusahaan pelat merah yang mengelola sejumlah aset strategis di sektor pertambangan nasional. Salah satunya, MIND ID melalui PT Vale Indonesia Tbk mendorong hilirisasi nikel terintegrasi lewat proyek Indonesia Growth Project (IGP) di Pomalaa, Sorowako, dan Morowali. Proyek ini ditargetkan menyerap lebih dari 8.270 tenaga kerja langsung serta ribuan tenaga kerja tidak langsung di sektor terkait pertambangan. IGP merupakan proyek pertambangan terintegrasi dari hulu hingga hilir yang mendukung pengembangan industri nikel Indonesia, khususnya dalam menghasilkan produk setengah jadi bagi sektor energi terbarukan dan kendaraan listrik.
Hilirisasi Nikel Serap Ribuan Tenaga Kerja Lokal di Sulawesi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Holding Industri Pertambangan Indonesia, MIND ID, menegaskan komitmennya untuk menghadirkan manfaat sosial dan ekonomi nyata bagi masyarakat di sekitar wilayah operasional. Komitmen ini sejalan dengan perannya sebagai perusahaan pelat merah yang mengelola sejumlah aset strategis di sektor pertambangan nasional. Salah satunya, MIND ID melalui PT Vale Indonesia Tbk mendorong hilirisasi nikel terintegrasi lewat proyek Indonesia Growth Project (IGP) di Pomalaa, Sorowako, dan Morowali. Proyek ini ditargetkan menyerap lebih dari 8.270 tenaga kerja langsung serta ribuan tenaga kerja tidak langsung di sektor terkait pertambangan. IGP merupakan proyek pertambangan terintegrasi dari hulu hingga hilir yang mendukung pengembangan industri nikel Indonesia, khususnya dalam menghasilkan produk setengah jadi bagi sektor energi terbarukan dan kendaraan listrik.
TAG: