KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Modernland Realty Tbk (MDLN) berharap bisnis kawasan industri semakin tumbuh. Investor Relation Assistant Manager PT Modernland Realty Tbk Eliza Saliman memperkirakan capaian marketing sales mencapai Rp 4 triliun hingga tutup tahun ini. Sampai kuartal III-2019, MDLN sudah membukukan marketing sales sebesar Rp 2,7 triliun yang berasal dari beberapa proyek misalnya saja proyek Moderland Cilejit, Modern Cikande Industrial Estate I dan II, serta Jakarta Garden City. Apabila melihat laporan keuangan sampai September 2019, MDLN sudah berhasil mengantongi laba bersih sebesar Rp 248,06 miliar atau melesat 238,31% dari periode yang sama tahun sebelumnya.
Hingga akhir 2019, Modernland (MDLN) optimistis raup marketing sales Rp 4 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Modernland Realty Tbk (MDLN) berharap bisnis kawasan industri semakin tumbuh. Investor Relation Assistant Manager PT Modernland Realty Tbk Eliza Saliman memperkirakan capaian marketing sales mencapai Rp 4 triliun hingga tutup tahun ini. Sampai kuartal III-2019, MDLN sudah membukukan marketing sales sebesar Rp 2,7 triliun yang berasal dari beberapa proyek misalnya saja proyek Moderland Cilejit, Modern Cikande Industrial Estate I dan II, serta Jakarta Garden City. Apabila melihat laporan keuangan sampai September 2019, MDLN sudah berhasil mengantongi laba bersih sebesar Rp 248,06 miliar atau melesat 238,31% dari periode yang sama tahun sebelumnya.