KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi penerimaan negara bukan pajak (PNBP) tahun anggaran 2023 di lingkungan Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat mencapai 48,02% per 30 Juni 2023. Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Hendro Sugiatno menyampaikan, capaian realisasi PNBP di Ditjen Perhubungan Darat tersebut senilai Rp 692,7 miliar dari total target yakni Rp 1,442 triliun. "Realisasi PNBP Jasa pada tahun anggaran 2023 sampai dengan tanggal 30 juni adalah sebesar Rp 692,7 miliar atau 48,02% dari target total PNBP sebesar Rp 1,442 triliun," kata Hendro dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi V DPR RI, Rabu (5/7).
Hingga Akhir Juni 2023, Realisasi PNBP Ditjen Perhubungan Darat Capai Rp 692,7 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi penerimaan negara bukan pajak (PNBP) tahun anggaran 2023 di lingkungan Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat mencapai 48,02% per 30 Juni 2023. Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Hendro Sugiatno menyampaikan, capaian realisasi PNBP di Ditjen Perhubungan Darat tersebut senilai Rp 692,7 miliar dari total target yakni Rp 1,442 triliun. "Realisasi PNBP Jasa pada tahun anggaran 2023 sampai dengan tanggal 30 juni adalah sebesar Rp 692,7 miliar atau 48,02% dari target total PNBP sebesar Rp 1,442 triliun," kata Hendro dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi V DPR RI, Rabu (5/7).