KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) terus menggenjot serapan minyak mentah dan kondensat yang berasal dari Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS). Hingga kini, ada 29 KKKS yang sudah melakukan jual beli domestik dengan perusahaan minyak plat merah tersebut. Vice President Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman mengatakan, jumlah tersebut termasuk KKKS yang penyaluran minyaknya disalurkan bersama kargo bagian negara. Fajriyah bilang, hingga awal Maret 2019 ini, total minyak mentah dan kondensat yang dibeli Pertamina dari KKKS sebesar 123 million barrels crude per day (MBCD). "Saat ini ada 29 KKKS, hingga awal Maret total minyak mentah dan kondensat yang dibeli Pertamina kurang lebih 123 MBCD," kata Fajriah kepada Kontan.co.id, Rabu (13/3).
Hingga awal Maret, Pertamina beli 123 juta barel per hari minyak mentah dari 29 KKKS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) terus menggenjot serapan minyak mentah dan kondensat yang berasal dari Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS). Hingga kini, ada 29 KKKS yang sudah melakukan jual beli domestik dengan perusahaan minyak plat merah tersebut. Vice President Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman mengatakan, jumlah tersebut termasuk KKKS yang penyaluran minyaknya disalurkan bersama kargo bagian negara. Fajriyah bilang, hingga awal Maret 2019 ini, total minyak mentah dan kondensat yang dibeli Pertamina dari KKKS sebesar 123 million barrels crude per day (MBCD). "Saat ini ada 29 KKKS, hingga awal Maret total minyak mentah dan kondensat yang dibeli Pertamina kurang lebih 123 MBCD," kata Fajriah kepada Kontan.co.id, Rabu (13/3).