KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mencatatkan volume transaksi dari digital banking tumbuh 40% yoy mencapai Rp 320 triliun hingga Februari 2022. Thomas Wahyudi Senior Vice President Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri menyatakan ini terjadi karena dikarenakan pertumbuhan frekuensi transaksi finansial yang cukup signifikan. Ia menyebut terjadi pertumbuhan lebih dari 60% secara YoY atau lebih dari 210 juta transaksi finansial yang telah dilakukan oleh nasabah selama bulan Februari 2022 menggunakan digital banking Bank Mandiri. Thomas menilai pengetatan mobilitas cukup mempengaruhi peningkatan transaksi menggunakan digital banking. Ini didominasi transaksi finansial yang dilakukan oleh nasabah mayoritas adalah transfer serta purchase & payment.
Hingga Februari, Transaksi Digital Banking Bank Mandiri Naik 40%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mencatatkan volume transaksi dari digital banking tumbuh 40% yoy mencapai Rp 320 triliun hingga Februari 2022. Thomas Wahyudi Senior Vice President Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri menyatakan ini terjadi karena dikarenakan pertumbuhan frekuensi transaksi finansial yang cukup signifikan. Ia menyebut terjadi pertumbuhan lebih dari 60% secara YoY atau lebih dari 210 juta transaksi finansial yang telah dilakukan oleh nasabah selama bulan Februari 2022 menggunakan digital banking Bank Mandiri. Thomas menilai pengetatan mobilitas cukup mempengaruhi peningkatan transaksi menggunakan digital banking. Ini didominasi transaksi finansial yang dilakukan oleh nasabah mayoritas adalah transfer serta purchase & payment.