KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga Mei 2022, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) mencatatkan kenaikan pembiayaan mobil komersial (pembiayaan niaga) sebesar 26,1% yoy menjadi Rp 1,8 triliun dibandingkan dengan periode sama tahun lalu, dengan kontribusi sekitar 36% dari total portfolio pembiayaan mobil Adira Finance. "Pertumbuhan pada segmen komersial ini didukung adanya aktivitas ekonomi dan kondisi bisnis yang terus berangur pulih dan kenaikan harga komoditas yang masih relative tinggi di sepanjang 2022," ujar I Dewa Made Susila, Chief Executive Officer Adira Finance kepada kontan.co.id belum lama ini. Made menjelaskan, pembiayaan mobil komersial bergantung pada kondisi pertumbuhan ekonomi dan harga komoditas di sepanjang tahun ini.
Hingga Mei 2022, Adira Finance Mencatatkan Kenaikan Pembiayaan Niaga Sebesar 26,1%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga Mei 2022, PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF) mencatatkan kenaikan pembiayaan mobil komersial (pembiayaan niaga) sebesar 26,1% yoy menjadi Rp 1,8 triliun dibandingkan dengan periode sama tahun lalu, dengan kontribusi sekitar 36% dari total portfolio pembiayaan mobil Adira Finance. "Pertumbuhan pada segmen komersial ini didukung adanya aktivitas ekonomi dan kondisi bisnis yang terus berangur pulih dan kenaikan harga komoditas yang masih relative tinggi di sepanjang 2022," ujar I Dewa Made Susila, Chief Executive Officer Adira Finance kepada kontan.co.id belum lama ini. Made menjelaskan, pembiayaan mobil komersial bergantung pada kondisi pertumbuhan ekonomi dan harga komoditas di sepanjang tahun ini.