JAKARTA. Tahun 2011 ini termasuk tahun yang sangat menggembirakan untuk para pebisnis di bidang elektronik. Betapa tidak. Realisasi nilai penjualan produk elektronik selama bulan Januari hingga November 2011 mencapai Rp 22,65 triliun. Angka penjualan tersebut mengalami kenaikan 27% dibandingkan dengan penjualan pada periode yang sama tahun lalu. Rudyanto, Ketua Electronic Marketer Club (EMC), mengatakan, yang cukup menggembirakan, penjualan tetap mengalami pertumbuhan walaupun sempat ada gangguan pasokan gara-gara banjir yang melanda sejumlah kawasan di Thailand bulan Oktober lalu. "Beberapa brand mengalami kendala pasokan terutama untuk kulkas dan AC," kata Rudyanto, Rabu (21/12). Pertumbuhan omzet tersebut menurut Rudyanto karena banyak ditopang oleh peningkatan penjualan yang signifikan untuk produk-produk flat panel TV, kulkas dan mesin cuci. Penjualan flat panel TV terutama terjadi karena adanya tren perpindahan dari televisi tabung (CRT) yang lebih boros energi listrik ke flat panel yang terdiri dari LCD, LED, dan plasma.
Hingga November, penjualan elektronik naik 27%
JAKARTA. Tahun 2011 ini termasuk tahun yang sangat menggembirakan untuk para pebisnis di bidang elektronik. Betapa tidak. Realisasi nilai penjualan produk elektronik selama bulan Januari hingga November 2011 mencapai Rp 22,65 triliun. Angka penjualan tersebut mengalami kenaikan 27% dibandingkan dengan penjualan pada periode yang sama tahun lalu. Rudyanto, Ketua Electronic Marketer Club (EMC), mengatakan, yang cukup menggembirakan, penjualan tetap mengalami pertumbuhan walaupun sempat ada gangguan pasokan gara-gara banjir yang melanda sejumlah kawasan di Thailand bulan Oktober lalu. "Beberapa brand mengalami kendala pasokan terutama untuk kulkas dan AC," kata Rudyanto, Rabu (21/12). Pertumbuhan omzet tersebut menurut Rudyanto karena banyak ditopang oleh peningkatan penjualan yang signifikan untuk produk-produk flat panel TV, kulkas dan mesin cuci. Penjualan flat panel TV terutama terjadi karena adanya tren perpindahan dari televisi tabung (CRT) yang lebih boros energi listrik ke flat panel yang terdiri dari LCD, LED, dan plasma.