Hingga semester I 2021, penjualan ritel Daihatsu naik 25,5%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah telah memperpanjang relaksasi diskon pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) 100% hingga Agustus 2021 guna menstimulus pasar otomotif nasional di tengah kondisi pandemi hingga saat ini.

Hal ini memberikan dampak positif kepada penjualan otomotif nasional, khususnya PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dengan kenaikan penjualan ritel menjadi sekitar 67.000 unit, atau naik sebesar 25,5% selama semester I 2021, dibandingkan periode yang sama tahun 2020 lalu sekitar 53.000 unit. Dari capaian ini, kontribusi market share Daihatsu tercatat sebesar 17,3%.

“Di tengah situasi pandemi ini, Daihatsu tetap berkomitmen melayani pelanggan dengan sebaik-baiknya. Walaupun show room tutup, para wiraniaga Daihatsu tetap bekerja maksimal dari rumah untuk memenuhi permintaan konsumen,” ujar Marketing Director & Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Amelia Tjandra dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Selasa (13/7).


Baca Juga: Rocky bakal kanibalisasi konsumen Terios? Ini jawaban Daihatsu

Secara total hingga Juni 2021 lalu, penjualan ritel Daihatsu didukung oleh 3 top kontributor utama, seperti Gran Max PU sebanyak 18.617 unit, atau berkontribusi 27,7%; disusul Sigra 16.542 unit (24,6%); dan Terios 9.800 unit (14,6%).

Sedangkan pada whole sales, penjualan Daihatsu juga didominasi oleh 3 model utama, yaitu Gran Max PU sebanyak 20.317 unit, yang berkontribusi sebesar 27,2%; disusul Sigra 17.455 unit (23,3%); dan Ayla yang mencapai 10.001 unit (13,4%).

Sebagaimana diketahui, Daihatsu telah memperkenalkan Rocky varian 1.2L pada Juni 2021 lalu untuk pasar otomotif di Indonesia, sekaligus menjadi yang pertama di dunia.

Selanjutnya: Gaikindo: Ekspor mobil Indonesia masih dalam kondisi normal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat