KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan memberikan insentif pada Pajak Penjualan Atas Bawan Mewah (PPnBM). Pertama, pemerintah akan menaikkan ambang batas pengenaan PPnBM untuk properti mewah dan akan menghapus Pajak Penjualan Atas Bawan Mewah (PPnBM) untuk kapal yacht. Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Tax Center Ajib Hamdani menyambut baik langkah yang diambil pemerintah. Menurutnya, insentif fiskal yang diberi pemerintah akan mendorong konsumsi masyarakat. Dengan begitu, ekonomi Indonesia akan terdorong naik. "Dengan insentif fiskal seperti ini, akan mendorong konsumsi untuk properti mewah dan yacht lebih bergeliat. Hal ini cukup positif, karena properti adalah salah satu sektor ekonomi yang menjadi penggerak dan lokomotif belasan bisnis sektor lainnya," tutur Ajib kepada Kontan.co.id, Rabu (28/11).
Hipmi: Insentif PPnBM akan dongkrak perekonomian Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan memberikan insentif pada Pajak Penjualan Atas Bawan Mewah (PPnBM). Pertama, pemerintah akan menaikkan ambang batas pengenaan PPnBM untuk properti mewah dan akan menghapus Pajak Penjualan Atas Bawan Mewah (PPnBM) untuk kapal yacht. Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Tax Center Ajib Hamdani menyambut baik langkah yang diambil pemerintah. Menurutnya, insentif fiskal yang diberi pemerintah akan mendorong konsumsi masyarakat. Dengan begitu, ekonomi Indonesia akan terdorong naik. "Dengan insentif fiskal seperti ini, akan mendorong konsumsi untuk properti mewah dan yacht lebih bergeliat. Hal ini cukup positif, karena properti adalah salah satu sektor ekonomi yang menjadi penggerak dan lokomotif belasan bisnis sektor lainnya," tutur Ajib kepada Kontan.co.id, Rabu (28/11).