KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Libur Lebaran dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berbelanja dan mencari hiburan di pusat perbelanjaan. Momentum ini turut meningkatkan penjualan pada bisnis ritel di pusat perbelanjaan. Ketua Umum Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) Budihardjo Iduansjah mengatakan, menurut pantauan Hippindo karena libur lebaran kali ini cukup panjang, sehingga penjualan-penjualan di bulan April cukup meningkat lantaran banyaknya hari libur. Pada momen libur lebaran, Budiharjo menyampaikan terjadi peningkatan penjualan sebesar 30% jika dibandingkan hari-hari libur biasa.
Hippindo Sebut Momen Lebaran Mengatrol Penjualan Ritel hingga 30%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Libur Lebaran dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berbelanja dan mencari hiburan di pusat perbelanjaan. Momentum ini turut meningkatkan penjualan pada bisnis ritel di pusat perbelanjaan. Ketua Umum Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) Budihardjo Iduansjah mengatakan, menurut pantauan Hippindo karena libur lebaran kali ini cukup panjang, sehingga penjualan-penjualan di bulan April cukup meningkat lantaran banyaknya hari libur. Pada momen libur lebaran, Budiharjo menyampaikan terjadi peningkatan penjualan sebesar 30% jika dibandingkan hari-hari libur biasa.