Hiroshima Bank Tertarik Akuisisi 5% Saham Mazda



NEW YORK. Ada rumor hangat yang berkembang di bursa Jepang. Menurut kantor berita Kyodo tanpa menyebutkan sumber berita tersebut berasal, Hiroshima Bank Ltd. berencana mengakuisisi 5% saham Mazda Motor Corp. dari Ford Motor Co.

Kyodo bilang, untuk akuisisi itu, Hiroshima Bank membutuhkan dana sekitar 20 miliar yen atau setara dengan US$ 198 juta. Kebutuhan dana itu dihitung berdasarkan harga saham Mazda saat ini. 

Keinginan Hiroshima Bank ini bukan tanpa alasan. Menurut Kyodo, selama ini, Hiroshima merupakan salah satu bank utama yang mengucurkan kredit terhadap Mazda. Ke depannya, Hiroshima menginginkan adanya kerjasama yang lebih erat lagi dengan produsen mobil tersebut dengan cara mengakuisisi sebagian sahamnya.


Catatan saja, saat ini Ford menggenggam sekitar 33,4% saham Mazda. Ford sendiri sudah menginvestasikan dananya di produsen terbesar ke lima Jepang tersebut sejak 1979 silam.

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie