KONTAN.CO.ID - Jakarta. Honda meluncurkan motor skuter matic baru tahun 2022 ini yakni All New Vario 160. Kompetitor tak mau ketinggalan. Bukan motor baru, Yamaha memperbarui tampilan All New NMAX 155. Lalu, berapa harga motor Yamaha All New NMAX 155 terbaru? PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru saja memberikan pilihan warna baru pada All New NMAX 155, yakni Matte Green dan Metallic Red yang sebelumnya telah lebih dulu disematkan pada model XMAX 250. Selain itu, sentuhan penyegaran juga diberikan pada All New NMAX 155 varian Standard berwarna biru. Tepatnya, pada bagian body cover samping di area kaki (cover boomerang). Jika sebelumnya kedua sisi cover tersebut bekelir hitam glossy, kini dibuat menjadi matte atau doff.
Honda Luncurkan Vario 160, Yamaha Perbarui Tampilan NMAX 155, Berapa Harganya?
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Honda meluncurkan motor skuter matic baru tahun 2022 ini yakni All New Vario 160. Kompetitor tak mau ketinggalan. Bukan motor baru, Yamaha memperbarui tampilan All New NMAX 155. Lalu, berapa harga motor Yamaha All New NMAX 155 terbaru? PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru saja memberikan pilihan warna baru pada All New NMAX 155, yakni Matte Green dan Metallic Red yang sebelumnya telah lebih dulu disematkan pada model XMAX 250. Selain itu, sentuhan penyegaran juga diberikan pada All New NMAX 155 varian Standard berwarna biru. Tepatnya, pada bagian body cover samping di area kaki (cover boomerang). Jika sebelumnya kedua sisi cover tersebut bekelir hitam glossy, kini dibuat menjadi matte atau doff.