Honda targetkan 500 unit HR-V terjual di IIMS



JAKARTA. PT Honda Prospect Motor (HPM) mengenalkan Honda HR-V pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS). HR-V ditargetkan bisa terjual sebanyak 500 unit pada ajang di Jakarta International Expo Kemayoran ini.

Awalnya HR-V dikenalkan di ajang Tokyo Motor Show 2013 dengan nama Honda Vezel. Nah, saat ini Honda HR-V hadir di Indonesia dan akan mulai diproduksi dalam negeri pada awal tahun 2015.

"Jumlah produksinya kami belum bisa pastikan berapa. Kami lihat reaksi dari konsumen di IIMS ini, kalau memang responnya bagus, itu akan menjadi dasar produksi kami," jelas Marketing & After Sales Director PT HPM Jonfis Fandy, Jumat (19/9).


Nah pada ajang IIMS ini, Jonfis menargetkan bisa menerima pesanan HR-V sebanyak 500 unit. 

Honda hadir dalam empat varian. Untuk  Honda HR-V 1,5 liter yang terdiri dari tiga varian dijual dari harga Rp 240 juta - Rp 280 juta. Untuk yang 1,8 liter dijual dengan harga Rp 350 juta. 

"Target konsumen dari adalah mereka yang mau mengganti mobil lamanya baik dari konsumen hatchback, LMPV, SUV, MPV, LSUV. Dan mereka yang mau menambah mobil baru," jelas Jonfis. 

Jonfis menjelaskan produk ini masuk dalam segmen Crossover Utility Vehicle (CUV). Produk ini berada diantara segmen Low Sport Utility Vehicle (SUV) dan juga SUV. Produk ini juga cocok untuk mereka dari kalangan muda. 

Menurut Jonfis, pasar SUV masih cukup besar peluangnya. "Pasar SUV sekitar 30%, MPV sekitar 50%-60%, sisanya hatchback, citycar, dan sedan," jelas Jonfis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Uji Agung Santosa