JAKARTA. Tak hanya di segmen mobil sedan, PT Honda Prospect Motor (HPM) juga berambisi untuk menguasai pasar mobil multifungsi atawa multipurposes vehicle (MPV) lewat produknya Honda Freed. Itu sebabnya, Honda bakal menggenjot produksi Honda Freed dari 1.500 unit menjadi 1.800 unit per bulan mulai akhir 2009 ini. Rencana itu seiring target Honda untuk meningkatkan volume produksi mobilnya di semua segmen dari 50.000 unit menjadi 60.000 unit setahun. "Kami membidik segmen yang ingin meningkatkan kelas MPV miliknya," ujar Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT Honda Prospect Motor, pekan lalu. Kenaikan produksi ini untuk memenuhi permintaan Honda Freed yang diperkirakan terus naik. MPV yang membidik konsumen kelas menengah ini telah terjual sebanyak 5.196 unit sejak peluncurannya ke pasar pada Juni 2009 lalu. Bagi Honda, perolehan ini sangat besar mengingat jualan Honda yang terbesar selama ini berasal dari segmen sedan.
Honda Terus Genjot Produksi Freed
JAKARTA. Tak hanya di segmen mobil sedan, PT Honda Prospect Motor (HPM) juga berambisi untuk menguasai pasar mobil multifungsi atawa multipurposes vehicle (MPV) lewat produknya Honda Freed. Itu sebabnya, Honda bakal menggenjot produksi Honda Freed dari 1.500 unit menjadi 1.800 unit per bulan mulai akhir 2009 ini. Rencana itu seiring target Honda untuk meningkatkan volume produksi mobilnya di semua segmen dari 50.000 unit menjadi 60.000 unit setahun. "Kami membidik segmen yang ingin meningkatkan kelas MPV miliknya," ujar Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT Honda Prospect Motor, pekan lalu. Kenaikan produksi ini untuk memenuhi permintaan Honda Freed yang diperkirakan terus naik. MPV yang membidik konsumen kelas menengah ini telah terjual sebanyak 5.196 unit sejak peluncurannya ke pasar pada Juni 2009 lalu. Bagi Honda, perolehan ini sangat besar mengingat jualan Honda yang terbesar selama ini berasal dari segmen sedan.