JAKARTA. Pengusaha Hongkong yang juga Pemilik CK Hutchison Holdings Limited, Li Ka-Shing berkomitmen meningkatkan nilai investasi di Indonesia. Selama ini, CK Hutchison Holdings telah berinvestasi di Indonesia senilai US$ 10 miliar. Hal itu disampaikan Li Ka-Shing saat Presiden Joko Widodo dan rombongan berkunjung ke Hongkong. "CK Hutchison Holdings Limited merupakan salah satu perusahaan terbesar yang terdaftar pada Bursa Saham Hong Kong," ujar Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang ikut mendampingi Jokowi, melalui keterangan tertulis, Senin (1/5). Menurut Retno, CK Hutchison Holdings Limited memandang Indonesia sebagai negara yang memiliki potensi besar. Alasan itu yang membuat Li Ka-Shing ingin meningkatkan nilai investasinya di Indonesia. "Terdapat komitmen untuk meningkatkan investasi di Indonesia," kata Retno.
Hongkong ingin tingkatkan investasi di Indonesia
JAKARTA. Pengusaha Hongkong yang juga Pemilik CK Hutchison Holdings Limited, Li Ka-Shing berkomitmen meningkatkan nilai investasi di Indonesia. Selama ini, CK Hutchison Holdings telah berinvestasi di Indonesia senilai US$ 10 miliar. Hal itu disampaikan Li Ka-Shing saat Presiden Joko Widodo dan rombongan berkunjung ke Hongkong. "CK Hutchison Holdings Limited merupakan salah satu perusahaan terbesar yang terdaftar pada Bursa Saham Hong Kong," ujar Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang ikut mendampingi Jokowi, melalui keterangan tertulis, Senin (1/5). Menurut Retno, CK Hutchison Holdings Limited memandang Indonesia sebagai negara yang memiliki potensi besar. Alasan itu yang membuat Li Ka-Shing ingin meningkatkan nilai investasinya di Indonesia. "Terdapat komitmen untuk meningkatkan investasi di Indonesia," kata Retno.