JAKARTA. Pemerintah akan mengguyur pasar keuangan dan sektor riil dengan anggaran belanja tahun ini yang tersisa. Nilai dana yang akan terkucur lebih dari Rp 100 triliun. Pemerintah akan mengguyurkan duit sebanyak itu dalam tempo sebulan, sebelum pergantian tahun.Pemerintah akan mengalokasikan dana itu untuk tiga pos utama: membiayai program memberantas kemiskinan, program pembangunan infrastruktur, serta membayar gaji para pegawai negeri sipil (PNS).Saat ini uang tersebut masih tersimpan di Bank Indonesia (BI) dari total simpanan pemerintah sebesar Rp 120 triliun. Selain untuk tiga pos itu, pemerintah juga akan mencairkan dana sesuai Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA). "Dalam tiga puluh hari ke depan, seluruh pencairan anggaran akan terjadi," kata Menteri Keuangan sekaligus Menko Ekonomi Sri Mulyani Indrawati, dalam Investor Summit and Capital Expo 2008, Selasa (25/11) .
Hore, Banjir Duit Rp 100 Triliun dalam Sebulan
JAKARTA. Pemerintah akan mengguyur pasar keuangan dan sektor riil dengan anggaran belanja tahun ini yang tersisa. Nilai dana yang akan terkucur lebih dari Rp 100 triliun. Pemerintah akan mengguyurkan duit sebanyak itu dalam tempo sebulan, sebelum pergantian tahun.Pemerintah akan mengalokasikan dana itu untuk tiga pos utama: membiayai program memberantas kemiskinan, program pembangunan infrastruktur, serta membayar gaji para pegawai negeri sipil (PNS).Saat ini uang tersebut masih tersimpan di Bank Indonesia (BI) dari total simpanan pemerintah sebesar Rp 120 triliun. Selain untuk tiga pos itu, pemerintah juga akan mencairkan dana sesuai Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA). "Dalam tiga puluh hari ke depan, seluruh pencairan anggaran akan terjadi," kata Menteri Keuangan sekaligus Menko Ekonomi Sri Mulyani Indrawati, dalam Investor Summit and Capital Expo 2008, Selasa (25/11) .