Hotel Aston Inn Gresik maksimalkan layanan restoran selama Ramadan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hotel Aston Inn Gresik memasang strategi untuk meningkatkan pendapatan dari layanan restoran selama bulan Ramadan. Kementerian Agama pun telah menerbitkan surat edaran terkait panduan ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1442 H/2021, dengan memperbolehkan kegiatan buka puasa bersama dengan kehadiran paling banyak 50% dari kapasitas ruangan.

General Manager Aston Inn Gresik Paminta Nugraha mengungkapkan, hal itu cukup membawa sinyal positif bagi pelaku bisnis untuk menjalankan strateginya. Menurutnya, meski harus menurunkan kapasitas restoran di masa pandemi, kebijakan pemerintah itu tidak menyurutkan Aston Inn Gresik untuk meningkatkan pendapatan hotel yang sudah setahun tidak dapat beroperasi maksimal.

Bulan Ramadan pun membuat tingkat hunian kamar dan penggunaan ballroom untuk kegiatan pernikahan akan mengalami penurunan.


"Oleh karenanya, penetapan kapasitas 50% untuk tempat berbuka puasa tidak menyurutkan semangat kami dalam meningkatkan revenue hotel Nira Restaurant Aston Inn Gresik masih dapat menampung hingga 120 orang," ungkap Paminta dalam keterangan tertulis, Minggu (11/4).

Baca Juga: Aston Braga berganti nama menjadi Grand Dafam Braga Bandung

Adapun, okupansi hotel Aston Inn Gresik saat bulan puasa diprediksi akan turun sekitar 10% disebabkan pengunjung yang kebanyakan akan menghabiskan waktu bersama keluarga, khususnya di awal ramadan.

Meski begitu, menurunnya okupansi masih bisa teratasi apabila pendapatan restoran meningkat hingga 300% saat ramadan.

"Untuk menyiasati penurunan, Aston Inn Gresik akan memberikan harga dan menu spesial Buka Puasa Sepuasnya guna menggenjot revenue hotel. Strategi yang kami gunakan adalah kenaikan seperti anak tangga, dimana setiap minggunya pengunjung disuguhkan dengan menu dan tema berbeda yang semakin meriah hingga lebaran nanti," imbuh Paminta.

Dia menjelaskan, Aston Inn Gresik menyediakan paket Buka Bersama Sepuasnya dengan sajian aneka hidangan khas ramadan (13-20 April) seharga Rp 65.000,- net. Lalu ada menu khas Indonesia Barat (21-28 April) seharga Rp 75.000, net.

Kemudian menu-menu ala Indonesia Timur (29 April-6 Mei) seharga Rp 80.000 net, hingga hidangan spesial lebaran (7-14 Mei) seharga Rp 90.000, net.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto