KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Intiwhiz Hospitality Management membuka hotel kapsul di Jakarta Pusat dengan nama Whiz Capsule, Kamis (5/4/2019). Hotel kapsul ini berada di Jalan Teluk Betung Nomor 43, berpatokan sebelah Mal Grand Indonesia. Jarak dari Bundaran Hotel Indonesia ke Whiz Capsule dapat ditempuh 5 menit berjalan kaki. "Whiz Capsule ini merupakan yang ketiga setelah di Trawas dan Bromo. Ini adalah kesempatan yang baik, khususnya di dunia pariwisata karena ini adalah produk yang baru masuk satu atau dua tahun di Indonesia," kata Corporate Director of Hotel Operations Intiwhiz Hospitality Management, Tito Munawar saat pembukaan Whiz Capsule. Tito menjelaskan hotel kapsul sebelumnya sudah dikenal di negara Jepang dan Asia lainnya. Ia mengharapkan Whiz Capsule dapat menjadi bisnis yang baik lantaran lokasinya yang strategis.
Kini hadir hotel kapsul dekat MRT Jakarta, harganya Rp 135.000 per malam
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Intiwhiz Hospitality Management membuka hotel kapsul di Jakarta Pusat dengan nama Whiz Capsule, Kamis (5/4/2019). Hotel kapsul ini berada di Jalan Teluk Betung Nomor 43, berpatokan sebelah Mal Grand Indonesia. Jarak dari Bundaran Hotel Indonesia ke Whiz Capsule dapat ditempuh 5 menit berjalan kaki. "Whiz Capsule ini merupakan yang ketiga setelah di Trawas dan Bromo. Ini adalah kesempatan yang baik, khususnya di dunia pariwisata karena ini adalah produk yang baru masuk satu atau dua tahun di Indonesia," kata Corporate Director of Hotel Operations Intiwhiz Hospitality Management, Tito Munawar saat pembukaan Whiz Capsule. Tito menjelaskan hotel kapsul sebelumnya sudah dikenal di negara Jepang dan Asia lainnya. Ia mengharapkan Whiz Capsule dapat menjadi bisnis yang baik lantaran lokasinya yang strategis.