MOMSMONEY.ID - Siapa bilang Karawang hanya daerah industri, di wilayah Jawa Barat ini terdapat pusat perbelanjaan mewah. PT Karawang Outlet Mall sebelumnya mengumumkan launching The Grand Outlet - East Jakarta, Karawang. Pusat perbelanjaan mewah ini menghadirkan merek-merek mewah kelas dunia dan pengalaman berbelanja yang tak terlupakan. PT Karawang Outlet Mall adalah perusahaan joint venture 50:50 oleh Tuan Sing Holdings Limited (“Tuan Sing” atau “Grup”) dan Mitsubishi Estate Group. Sebagai pusat merek-merek mewah, outlet mall menawarkan pilihan merek-merek kelas premium dengan harga yang lebih terjangkau. Tempat ini menyajikan pilihan dari rangkaian produk yang menghadirkan peluang tak terlupakan untuk memperoleh beragam merek dengan harga yang menarik, seperti yang dapat dialami oleh pengunjung The Grand Outlet -East Jakarta, Karawang.
Outlet mall mewah internasional pertama ini menawarkan merek-merek mewah internasional yang menjual beragam produk premium pakaian, tas dan koper, aksesoris, dan banyak lagi. Para pecinta estetika dimanjakan dengan beragam perawatan tubuh holistik yang ditawarkan oleh beragam tenant perawatan tubuh dan kecantikan, sementara penikmat kuliner dapat memuaskan selera mereka dengan beragam kenikmatan gastronomi. Baca Juga: Gift Code Ojol The Game 18 April 2024 Paling Update, Klaim dan Mabar yuk! William Liem, Chief Executive Officer – Grup Tuan Sing Holdings mengatakan kehadiran gerai outlet mall mewah internasional pertama di Indonesia ini akan memberikan peluang tambahan untuk melayani konsumen pemilih di sini. "Saya yakin The Grand Outlet – East Jakarta, Karawang akan menjadi tempat belanja terbaik di kelasnya di Indonesia," ujarnya kepada Momsmoney. The Grand Outlet East Jakarta – Karawang akan menampilkan jajaran merek global terkemuka yang mengesankan, termasuk Bally, Boss, Calvin Klein, Tommy Hilfiger, Michael Kors, Victoria’s Secret, True Religion, Pandora, The North Face, Timberland, Adidas, serta masih banyak lagi. Selain itu, internasional outlet mall mewah pertama ini juga akan menyediakan beragam pilihan makanan dan minuman, termasuk Starbucks, The People’s Café, Pepper Lunch, Kimukatsu, Imperial Kitchen, Steak 21, Solaria, dan yang lainnya. The Grand Outlet - East Jakarta, Karawang memiliki posisi yang baik untuk memanfaatkan kelas konsumen yang berkembang karena kuatnya sektor demografi Indonesia.