KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Huawei mengklaim perusahaannya akan selamat dari tekanan yang dilakukan oleh Amerika Serikat. Sebaliknya, aksi yang dilakukan Presiden AS Donald Trump disebut justru bakal membahayakan lapangan kerja di negara tersebut. Hal tersebut diungkapkan Kepala Keamanan Siber Huawei yang juga mantan petinggi di Departemen Keamanan Dalam Negeri AS, Andy Purdy. Kepada CNN, Purdy menyebut pemerintahan Trump telah mengambil langkah yang salah dalam melindungi negara karena justru akan merugikan perusahaan-perusahaan asal Amerika.
Huawei: Aksi pemerintah Amerika Serikat lebih banyak merugikan diri mereka sendiri
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Huawei mengklaim perusahaannya akan selamat dari tekanan yang dilakukan oleh Amerika Serikat. Sebaliknya, aksi yang dilakukan Presiden AS Donald Trump disebut justru bakal membahayakan lapangan kerja di negara tersebut. Hal tersebut diungkapkan Kepala Keamanan Siber Huawei yang juga mantan petinggi di Departemen Keamanan Dalam Negeri AS, Andy Purdy. Kepada CNN, Purdy menyebut pemerintahan Trump telah mengambil langkah yang salah dalam melindungi negara karena justru akan merugikan perusahaan-perusahaan asal Amerika.