Huawei dan Telkomsigma Jalin Kerja Sama Pengembangan Solusi Cloud



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Huawei Indonesia dan PT Sigma Cipta Caraka atau Telkomsigma baru-baru ini menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) sebagai bagian dari upaya untuk mengeksplorasi pengembangan bisnis cloud dan meningkatkan ekosistem Cloud Indonesia.

MoU yang ditandatangani di sela-sela Huawei Cloud Indonesia Summit 2022 itu menandai langkah penting kerja sama solusi cloud yang dilakukan kedua perusahaan.

Dalam MoU tersebut, kedua perusahaan akan fokus menjajaki kerja sama dalam bisnis cloud dan pengembangan teknologi, khususnya dalam pengembangan kapasitas dan kapabilitas cloud computing di Indonesia. Hal ini akan diwujudkan melalui pengembangan cloud dan Artificial Intelligence Innovation (AI) terkait teknologi cloud.

Baca Juga: Bisnis Data Center Telkom Dinilai Potensial

Jason Zhang, CEO Huawei Cloud Indonesia mengatakan, sebagai penyedia infrastruktur ICT terkemuka, Huawei telah mengakar di Indonesia selama lebih dari 22 tahun dengan fokus untuk membangun Indonesia yang terhubung lebih baik serta memungkinkan pengembangan ekonomi digital.

"Kami senang dapat berkolaborasi dengan Telkomsigma dalam menyediakan solusi Cloud untuk lebih banyak industri vertikal, seperti IaaS, PaaS, SaaS, dan sejenisnya,” ujar dia dalam siaran pers yang diterima Kontan, Jumat (14/10).

Jason menambahkan, Huawei Cloud memiliki praktik dan pengalaman proyek yang kaya di berbagai industri. Huawei berkomitmen untuk memberikan kinerja terdepan, keandalan, solusi cloud hemat biaya untuk meningkatkan pengalaman pelanggan serta membangun kehidupan digital yang lebih nyaman.

Sementara itu, Tanto Suratno, Director of Business & Sales Telkomsigma mengatakan, kolaborasi strategis ini semakin memperkuat kerja sama jangka panjang kami antara Huawei Indonesia dan Telkomsigma. Pihaknya pun berupaya untuk memperluas pangsa pasar sebagai penyedia solusi cloud yang paling disukai di Indonesia.

Tanto menambahkan, kerja sama ini juga merupakan bagian dari komitmen Telkomsigma untuk mengembangkan fokus bisnis baru di cloud. “Kolaborasi ini juga merupakan proyek strategis untuk memperbesar kapabilitas dan kapasitas Telkomsigma di cloud untuk memenuhi permintaan yang semakin tinggi,” imbuh dia.

Sebagai anak perusahaan langsung PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, Telkomsigma diarahkan untuk mendukung peran strategis Telkom dalam mempercepat transformasi digital Indonesia dengan menyediakan kapabilitas cloud platform yang luas. Selain itu, Telkomsigma juga berkomitmen untuk menekankan visi Telkomsigma sebagai penyedia solusi B2B Digital IT Services terkemuka di Indonesia.

Baca Juga: Gandeng AWS dan Telkomsigma, Bank DKI Perkuat Transformasi Layanan Digital

Telkomsigma yang telah diambil alih dengan suntikan modal sebesar Rp 2,59 triliun oleh Telkom pada April 2022 lalu kini diposisikan sebagai digital growth engine karena Telkom Group fokus menghadirkan solusi business to business (B2B) Digital IT Services di Indonesia.

Telkomsigma telah bertransformasi baik secara bisnis maupun organisasi sebagai perusahaan B2B Digital IT Services, termasuk dengan portofolio bisnis baru di Cloud Services, IT Services, dan Digital Solution.

Pada gelaran Huawei Cloud Indonesia Summit 2022 perdananya, Huawei Cloud telah mengumumkan bahwa Region arsitektur 3AZ baru akan diluncurkan di Indonesia tahun ini.

Region ini telah memperoleh sertifikasi Disaster Recovery Institute International (DRI) level-6. Lebih dari 60 layanan cloud baru juga akan diluncurkan untuk menawarkan pengalaman pengguna premium untuk e-commerce, platform video pendek, game online, serta asuransi dan keuangan.

Keahlian digitalisasi Huawei Cloud dan 3 juta pelanggannya di seluruh dunia, ditambah dengan layanan baru yang dibangun di atas investasi R&D yang konstan, memungkinkan Huawei Cloud untuk memenuhi komitmen digitalnya di Indonesia. Huawei Cloud juga bekerja dengan mitra lokal untuk membangun ekosistem digital dari inovasi dan kesuksesan bersama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .