KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) belum akan menambah armada untuk semakin memantapkan kinerjanya pada tahun ini. Sekretaris perusahaan HITS Okty Saptarini mengatakan hingga saat ini rencana investasi perusahaan untuk membeli kapal akan tergantung pada perkembangan kontrak yang bisa didapat. Jelang semester I 2019 berakhir, HITS baru merealisasikan satu unit kapal saja. Pada tahun ini, HITS berencana menambah lima unit armada baru. Rinciannya, dua unit kapal floating storage regasification unit (FSRU), satu unit segmen oil and gas, satu unit segmen petrochemical, dan satu kapal untuk dredging. “Namun hingga saat ini yang terealisasi baru satu unit kapal chemical saja,” tandas Okty, Sabtu (22/6).
Humpuss Intermoda Transportasi (HITS) belum akan tambah kapal dalam waktu dekat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) belum akan menambah armada untuk semakin memantapkan kinerjanya pada tahun ini. Sekretaris perusahaan HITS Okty Saptarini mengatakan hingga saat ini rencana investasi perusahaan untuk membeli kapal akan tergantung pada perkembangan kontrak yang bisa didapat. Jelang semester I 2019 berakhir, HITS baru merealisasikan satu unit kapal saja. Pada tahun ini, HITS berencana menambah lima unit armada baru. Rinciannya, dua unit kapal floating storage regasification unit (FSRU), satu unit segmen oil and gas, satu unit segmen petrochemical, dan satu kapal untuk dredging. “Namun hingga saat ini yang terealisasi baru satu unit kapal chemical saja,” tandas Okty, Sabtu (22/6).