HUT Jakarta, Masuk 11 Museum Ini Gratis di 22 Juni 2022



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Besok, Rabu, 22 Juni 2022, adalah Hari Ulang Tahun atau HUT Jakarta ke-495. Ada kabar baik, Anda bisa masuk museum di Kota Jakarta secara gratis. 

Ada 11 museum di bawah pengelolaan Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta yang bisa Anda kunjungi secara gratis saat HUT Jakarta ke-495 pada Rabu besok, 22 Juni 2022.

"Dalam menyemarakkan #JakartaHajatan, kamu bisa kunjungi museum yang dikelola Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta secara gratis pada Rabu, 22 Juni 2022," tulis akun Instagram Dinas Kebudayaan DKI, dikutip Selasa (21/6).


Baca Juga: Catat, 22 Nama Jalan di Jakarta Ini Berubah Jadi Nama Tokoh Betawi

Ke-11 museum di bawah pengelolaan Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta yang bisa Anda kunjungi secara gratis saat HUT Jakarta ke-495 pada Rabu besok, 22 Juni 2022:

  • Museum Sejarah Jakarta
  • Museum Joang 45
  • Museum Prasasti
  • Museum MH Thamrin
  • Museum Tekstil
  • Museum Seni Rupa dan Keramik
  • Museum Wayang
  • Museum Bahari
  • Taman Arkeologi Onrust
  • Rumah si Pitung
  • Museum Betawi Setu Babakan
"Jadi, tunggu apalagi, yuk, ajak sanak saudara untuk mengunjungi museum-museum ini. Jangan sampai terlewat ya," ajak akun Instagram Dinas Kebudayaan DKI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: S.S. Kurniawan