KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hutama Karya (Persero) baru saja meraih kontrak baru untuk menggarap proyek konstruksi jalan bebas hambatan di Jawa Tengah yaitu pembangunan Jalan Tol Semarang – Demak 1A sepanjang 4 kilometer (km). Dalam pengerjaan proyek tersebut, Hutama Karya berkolaborasi dengan Beijing Urban Construction Group (BUCG) dengan porsi Hutama Karya adalah sebesar 40%. Penandatanganan kontrak proyek telah dilakukan pada Senin, 24 Januari 2022 lalu di Gedung Auditorium Kementerian PUPR, Jakarta. Penandatanganan kontrak proyek dilakukan antara PPK Pembangunan Jalan Tol Semarang – Demak Paket 1A Benni W. Christiawan dan JO Authorized Representative Beijing Urban Construction Group Co.,Ltd, Fan Zhiwei dengan disaksikan langsung oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto, serta Menteri Keuangan Sri Mulyani. Turut hadir mewakili Hutama Karya yaitu Direktur Operasi I Novias Nurendra dan Executive Vice President (EVP) Divisi Sipil Umum Ari Asmoko.
Hutama Karya Teken Kontrak Proyek Jalan Tol Semarang - Demak Paket 1A
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hutama Karya (Persero) baru saja meraih kontrak baru untuk menggarap proyek konstruksi jalan bebas hambatan di Jawa Tengah yaitu pembangunan Jalan Tol Semarang – Demak 1A sepanjang 4 kilometer (km). Dalam pengerjaan proyek tersebut, Hutama Karya berkolaborasi dengan Beijing Urban Construction Group (BUCG) dengan porsi Hutama Karya adalah sebesar 40%. Penandatanganan kontrak proyek telah dilakukan pada Senin, 24 Januari 2022 lalu di Gedung Auditorium Kementerian PUPR, Jakarta. Penandatanganan kontrak proyek dilakukan antara PPK Pembangunan Jalan Tol Semarang – Demak Paket 1A Benni W. Christiawan dan JO Authorized Representative Beijing Urban Construction Group Co.,Ltd, Fan Zhiwei dengan disaksikan langsung oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto, serta Menteri Keuangan Sri Mulyani. Turut hadir mewakili Hutama Karya yaitu Direktur Operasi I Novias Nurendra dan Executive Vice President (EVP) Divisi Sipil Umum Ari Asmoko.