Hyundai Resmi Perkenalkan Mobil Listrik IONIQ 5 Indonesian Batik di GIIAS 2023



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi memperkenalkan IONIQ 5 Indonesian Batik di perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Edisi spesial kendaraan elektrik (EV) flagship Hyundai ini  mengusung pola Batik Kawung.

Kehadiran IONIQ 5 Indonesian Batik juga adalah bentuk kontribusi Hyundai dalam peringatan 50 tahun hubungan bilateral antara Indonesia dan Korea Selatan.

President Director PT Hyundai Motors Indonesia Woojune Cha mengatakan, IONIQ 5 Indonesian Batik hadir sebagai kendaraan dengan inovasi sekaligus penghormatan terhadap nilai-nilai tradisional Tanah Air.


Baca Juga: Kewajiban TKDN Mobil Listrik 40% Bakal Diundur Jadi 2026

“IONIQ 5 Indonesian Batik diciptakan khusus untuk pasar Indonesia. Maka, kami harap model ini bisa mendekatkan Hyundai dengan konsumen Indonesia dan memperkuat posisi kami sebagai pilihan EV terbaik untuk masyarakat Indonesia,” ungkap Woojune, dalam siaran pers, Kamis (10/9).

Kolaborasi antara Hyundai dan Batik Indonesia menghasilkan perpaduan yang unik, yaitu harmonisasi antara tradisi dan modernisasi melalui inovasi teknologi kendaraan yang ramah lingkungan dalam IONIQ 5.

Pola Batik Kawung di IONIQ 5 Indonesian Batik ditempatkan di beberapa bagian, baik eksterior dan interior. Hyundai menghiasi eksterior mobil ini dengan pola Batik Kawung berwarna abu-abu di bagian hood, roof, sisi mobil, dan pintu belakang.

“Lalu, interior mobil didominasi pola Batik Kawung berwarna abu-abu muda dan ornamen metalik berpola Batik Kawung di jok, klakson, dan sandaran lengan. Untuk makin menambah estetika interior IONIQ 5 Indonesian Batik, Hyundai mendesain pola Batik Kawung berwarna cokelat muda atau soga di sandaran lengan mobil dengan dua pilihan pola, membuatnya berbeda dibanding IONIQ 5 sebelumnya,” jelas Woojune.

Baca Juga: Berlangsung Mulai 10 Agustus, Ini Harga Tiket Masuk GIIAS 2023

Batik Kawung adalah pola batik dari DI Yogyakarta dengan pola geometris berbentuk bundar yang mirip dengan buah kawung. Pola Batik Kawung melambangkan persatuan dan harmoni, filosofi yang sejalan dengan visi global Hyundai, Progress for Humanity, dalam mendorong hubungan erat antara manusia dan elemen di sekitarnya.

Pada semester pertama tahun 2023, IONIQ 5 menduduki peringkat kelima penjualan Kategori BEV di Indonesia dengan pencapaian angka penjualan lebih dari 3,000 unit.

IONIQ 5 menawarkan desain futuristik dengan material ramah lingkungan, dan mobil listrik pertama yang menggunakan Electric-Global Modular Platform (E-GMP), sebuah platformdengan berbagai keunggulan yang didesain oleh Hyundai Motor Group untuk model BEV.

Hyundai juga konsisten dalam berkontribusi nyata dalam memajukan ekosistem EV dengan terus membawa mobilitas terbarukan lewat EV makin dekat dengan masyarakat. Salah satu upayanya adalah dengan memperluas jaringan charging station ke lebih dari 200 titik di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Pilihan Harga Mobil Bekas Hyundai di Bawah Rp 50 Jutaan: Accent, Matrix, dan Atoz

“Pada awal tahun ini, Hyundai meluncurkan Ultra Fast Charging Station tercepat di Indonesia, tepatnya di Plaza Indonesia, Jakarta. Hyundai juga akan terus memperluas jaringan pengisian dayanya di seluruh Indonesia. Pengguna EV Hyundai juga bisa mencari charging station terdekat melalui Hyundai’s official website dan aplikasi smartphone myHyundai,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto