IBM pangkas lebih dari 1.000 pekerja di AS



NEW YORK. International Business Machines Corp (IBM), salah satu produsen komputer terbesar dunia memangkas atau melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 1.000 pekerja di Amerika Utara pada pekan ini.

Menurut Lee Conrad, koordinator advokasi Serikat Pekerja IBM menyatakan (29/2), PHK yang tersebut terjadi Amerika Serikat (AS) dan Kanada. Conrad bilang, saat ini mereka masih mengumpulkan informasi terkait dengan informasi PHK tersebut termasuk nilai pesangon yang akan ditawarkan perusahaan.

Selain itu, pihak serikat pekerja juga akan meminta informasi dari IBM mengenai alasan PHK terhadap rekan-rekan mereka. Saat ini, kata Conrad, pekerja menerima informasi PHK dilakukan untuk mengurangi jumlah tenaga kerja.


"IBM terus menyeimbangkan tenaga kerja," kata Doug Shelton, juru bicara IBM. Sayangnya, Shelton menolak memberikan alasan jelas dari kebijakan PHK tersebut. PHK yang akan dilakukan IBM tersebut akan memangkas sekitar 0,2 % angkatan kerja IBM secara global yang mencapai 433.362 sampai akhir tahun 2011. Saham IBM saat ini naik kurang dari 1% menjadi US$ 197,98 pada penutupan perdagangan di New York. Tahun ini, saham produsen komputer ini sudah naik 7,7%.

Editor: Asnil Amri