ICDX: Transaksi Komoditi Syariah pada Perbankan Telah Capai Rp 1,01 Triliun



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia memiliki potensi besar dalam memimpin perdagangan komoditi berdasarkan prinsip syariah di tingkat global. Bursa Komoditi ICDX memproyeksikan nilai transaksi komoditi syariah bakal terus meningkat karena Indonesia didukung populasi masyarakat muslim terbesar di dunia.

Head of Strategic Development ICDX Zulfal Faradis mengatakan, sejak diselenggarakannya perdagangan komoditi berdasarkan prinsip syariah di Bursa Komoditi ICDX pada 2022 lalu hingga saat ini transaksi komoditi syariah pada perbankan syariah mencapai Rp 1,01 triliun.

Nilai transaksi komoditi Syariah di Indonesia tersebut dinilai masih terbilang cukup kecil jika dibandingkan dibandingkan dengan negara lain seperti Malaysia.


Baca Juga: ICDX Fasilitasi Transaksi Komoditi Syariah Antar Bank Syariah Indonesia & Maybank

Nilai pembiayaan dengan menggunakan akad komoditi murabahah pada perbankan syariah di Malaysia pada tahun 2021 telah mencapai Rp 1.088,2 triliun.

Namun, Zulfal bilang, masih terdapat ruang yang cukup luas bagi Indonesia untuk meningkatkan nilai transaksi perdagangan komoditi syariah. Pasalnya, Indonesia merupakan negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia.

"Artinya masih terdapat peluang bagi Indonesia untuk dapat memimpin Pasar Komoditi Murabahah di pasar global," ungkap Zulfal dalam paparannya di acara Media Gathering ICDX, Kamis (6/4).

Penduduk muslim dengan jumlah terbesar ini diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk mempercepat peningkatan pangsa pasar perbankan syariah di Indonesia.

Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada Desember 2022 lalu pangsa pasar perbankan syariah di Indonesia sebesar 7,09%.

Zulfal menyebutkan, saat ini lembaga keuangan syariah yang telah menjadi anggota Pasar Murabahah Komoditi Syariah ICDX adalah CIMB Niaga Syariah, CIMB Niaga Auto Finance, Bank Syariah Indonesia, dan Maybank Indonesia.

Baca Juga: Agrodana Futures dan ICDX Perkuat Edukasi PBK Lewat Kampus

Bursa Komoditi ICDX memproyeksikan pertumbuhan menarik untuk komoditi syariah yang merupakan pasar terbaru milik ICDX pada kuartal II-2023.

Komoditi syariah merupakan sebuah inovasi produk yang telah dikembangkan sejak tahun 2011 sebagai instrumen manajemen likuiditas dan pembiayaan bagi lembaga keuangan syariah khususnya perbankan syariah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto