Ide Proker KKN Kelompok, Berangkat dari Isu-isu Terdekat yuk



MOMSMONEY.ID - Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah saatnya Anda mengaplikasikan ilmu selama kuliah di lingkungan masyarakat. Biasanya, proker KKN terbagi menjadi dua: yang sesuai dengan jurusan kuliah dan proker umum atau kelompok. 

Jika KKN sesuai jurusan kuliah, maka Anda disarankan untuk mengambil dari teori-teori yang didapatkan selama kuliah. Misalkan, jika Anda kuliah komunikasi maka bisa membuat program kerja (proker) branding produk atau pelatihan jurnalistik. 

Lalu, apa saja ide proker KKN kelompok? Ide ini bisa berangkat dari masalah-masalah yang dihadapi masyarakat. Anda bisa melakukan riset terlebih dahulu melalui berita-berita saat ini atau melakukan riset di lokasi sebelum penerjunan KKN.


Baca Juga: Dijamin Bikin Tenang, Lakukan Ide Self Care Sesuai Love Language Ini Yuk

Untuk penjelasan lebih lanjut, ini ide proker KKN yang bisa Anda terapkan.

Pengolahan sampah

Semakin banyak jumlah penduduk di dunia saat ini, maka semakin banyak sampah yang dihasilkan. Ini adalah masalah yang berlaku umum di manapun. Maka dari itu Anda bisa berangkat dari permasalahan ini.

Coba buat proker bagaimana membuat kebiasaan melakukan pemilahan sampah yang bisa didaur ulang dan tidak. Kemudian, buat juga pelatihan cara mendaur ulang sampah basah dan sampah kering.

Untuk sampah basah, bisa dengan membuat eco enzym atau membuat pupuk.

Pendidikan karakter anak TK-SD

Ini adalah program kerja yang cocok untuk Anda yang kuliah psikologi. Tapi, tidak menutup kemungkinan jika dijadikan proker kelompok.

Anda bisa menyasar anak TK dan SD kelas 1 hingga 3 yang sangat membutuhkan pendidikan karakter. Apalagi jika fasilitas pendidikan di daerah Anda tidak memadai. 

Baca Juga: Atasi Kerutan hingga Jerawat, Ini 4 Manfaat Tretinoin untuk Kecantikan Kulit

Pelatihan menggunakan internet 

Kehadiran internet saat ini membuat semua orang bergantung padanya. Tapi, tidak semua orang memiliki kemampuan yang cukup untuk beraktivitas dengan baik di internet.

Anda bisa mulai dengan pelatihan seperti membedakan berita palsu dan tidak, bagaimana membuat unggahan yang sesuai etika hingga bagaimana cara menjaga keamanan pribadi di internet. 

Pelatihan menghemat penggunaan air dan listrik

Jika melihat data BMKG saat Indonesia memasuki musim kemarau, beberapa wilayah berpotensi mengalami kekeringan. Ini membuat masyarakat kesulitan mendapatkan air bersih untuk mencuci, mandi, dan minum.

Demikian juga listrik yang berbahan dasar batubara semakin lama akan semakin langka. Maka, ada baiknya Anda melakukan pelatihan hemat menggunakan air dan listrik.

Penyuluhan makanan bergizi terutama untuk ibu dengan anak balita

Saat ini, banyak ahli gizi yang membagikan kontennya melalui Youtube atau Instagram. Anda bisa memanfaatkan informasi dari para ahli gizi, dokter anak dan dokter tumbu kembang anak ini untuk dibagikan ulang kepada masyarakat yang sulit mendapatkan fasilitas kesehatan di daerahnya. 

Itu tadi beberapa proker KKN yang bisa Anda terapkan. Jangan lupa untuk tetap melakukan riset dan sesuaikan dengan kebutuhan daerah KKN Anda, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta